Berita

Groundbreaking, SMKM Lekok Akan Jadi Monumental

Groundbreaking, SMKM Lekok Akan Jadi Monumental

Groundbreaking, SMKM Lekok Akan Jadi Monumental. Laporan kontributor sinarmu.co


Sinarmu.co – Seremonial groundbreaking atau peletakan batu pertama SMK Muhammadiyah 2 Lekok berlangsung pagi ini, Jumat (7/6). Dipimpin oleh Achmad Samsoni, Ketua PDM Kabupaten Pasuruan itu berharap SMK Muhammadiyah 2 Lekok kelak menjadi salah satu pilar dakwah monumental Muhammadiyah di Kabupaten Pasuruan.

Sebelumnya, Suprayitno, Kepala SMK mengatakan pembangunan gedung baru SMK akan dilakukan di atas sebidang tanah seluas kurang lebih 2.200 meter persegi. Lokasinya di Dusun Lampean, Desa Jatirejo, sebelah selatan tidak terlalu jauh dari Perguruan Muhammadiyah Lekok.

Pembangunan tersebut, menurutnya, sangat mendesak. Mengingat jumlah peserta didik kelas 11 dan 12, kini ada 106 anak. Di sisi lain, data PPDB tercatat ada penambahan siswa secara signifikan. Sudah ada 70 anak yang mendaftar dan mungkin akan terus bertambah.

Suprayitno menilai, hal itu merupakan indikator adanya respon baik dari masyarakat Lekok terhadap keberadaan SMK Muhammadiyah disana. Apalagi, SMK Muhammadiyah 2 Lekok telah berinovasi membuka jurusan Agribisnis Pengolahan Hasil Perikanan (APHPI).

Inovasi itu menjadikan SMK Muhammadiyah 2 Lekok yang berdiri di tengah masyarakat dengan mayoritas profesinya sebagai nelayan itu, sebagai satu-satunya SMK di Kabupaten Pasuruan yang membuka jurusan pengolahan hasil perikanan.

Baca juga: Bolehkah Iuran Qurban dan Qurban Atas Nama Lembaga?

Menyambut hal itu, Yusron, Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Lekok mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan dukungan dari semua pihak. Ia berharap energi positif tersebut dapat tersalurkan dan memberikan kekuatan kepada Muhammadiyah Lekok untuk terus berkembang dan maju.

Sementara itu, Ketua PDM Kabupaten Pasuruan, Achmad Samsoni mengatakan bahwa Muhammadiyah sejak awal berdirinya telah konsisten berjuang di bidang pendidikan dan kesehatan. Keduanya menjadi dakwah monumental yang dimiliki Muhammadiyah hingga saat ini.

“Periode kali ini kita (PDM) membawa tema besar ‘dakwah monumental’. Dan (diantara) yang bisa dijadikan dakwah monumental itu adalah lembaga pendidikan. Salah satunya SMK Muhammadiyah 2 Lekok ini,” tutur Samsoni yang pagi itu hadir bersama Sekretaris Achmad Fuad, Bendahara Mahbub Djunaidi dan Waka PDM Muchlas Fahmy.

Di hadapan para hadirin pagi itu, ia menyampaikan apresiasi dan dukungan kepada Muhammadiyah Lekok yang telah berjuang mensyiarkan dakwah Muhammadiyah di Lekok dan memajukan amal usaha di bidang pendidikan. Pihaknya juga akan terus berupaya mendukung percepatan pembangunan pendidikan Lekok.

Kegiatan pagi itu, turut dihadiri salah satu tokoh masyarakat, KH Husaini, pengasuh pondok pesantren Nurul Mustofa, Lekok. Dalam kesempatan itu, ia berkesempatan memberikan restu dan mendoakan rencana pembangunan SMK Muhammadiyah 2 Lekok.

About Author

Achmad Fuad Hasyim

Achmad Fuad Hasyim, pemuda kelahiran Pasuruan tahun '94, saat ini menjabat sebagai Ketua LIK PDM dan Ketua PDPM Kabupaten Pasuruan. Ia merupakan salah satu founder SinarMu.co

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *