Editor Picks

JATAM Pasuruan Resmi Dikukuhkan Ini Susunan Pengurusnya

JATAM Pasuruan Resmi Dikukuhkan Ini Susunan Pengurusnya

JATAM Pasuruan Resmi Dikukuhkan, Ini Susunan Pengurusnya – Laporan kontributor sinarmu.co


Sinarmu.co – Jamaah Tani Muhammadiyah (JATAM) Kabupaten Pasuruan resmi dikukuhkan hari ini, Sabtu (22/2) di Balai Desa Sumberejo, Purwosari. Pengukuhan itu berlangsung dalam rangkaian kegiatan penutupan KKN Pencerahan 2025 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA).

Agenda pengukuhan dipimpin oleh Dr Hidayatulloh MSi, Wakil Ketua PWM Jawa Timur sekaligus Rektor UMSIDA dengan didampingi Perwakilan MPM PWM Jawa Timur, Achmad Samsoni Ketua PDM Kabupaten Pasuruan dan Arif Rohman Ketua MPM PDM Kabupaten Pasuruan.

Hidayatulloh dalam kesempatan itu berpesan agar Muhammadiyah Kabupaten Pasuruan dapat menjalankan dakwah di seluruh lapisan masyarakat. Melalui JATAM ini, dia menyampaikan, Muhammadiyah dapat berdakwah dan memberikan manfaat kepada masyarakat petani di Pasuruan.

Senada dengan itu, Achmad Samsoni berterima kasih kepada UMSIDA yang telah mengirim mahasiswa untuk KKN di Kabupaten Pasuruan, dan telah berkenan memfasilitasi kegiatan pengukuhan JATAM dalam rangkaian Penutupan KKNP 2025.

“KKN Pencerahan UMSIDA ini merupakan bagian dari membangun dakwah berkemajuan di Kabupaten Pasuruan. Hari-hari ini kami tengah serius mengelola JATAM, kehadiran UMSIDA melakukan pembinaan dan pendampingan menjadi sangat berarti,” tutur Samsoni.

Susunan Pengurus dan Anggota JATAM Kabupaten Pasuruan

Pengangkatan Ketua dan Anggota JATAM Kabupaten Pasuruan berdasarkan Surat Keputusan (SK) PDM Kabupaten Pasuruan nomor 293/KEP/III.0/D/2024. Berikut susunan pengurus sebagaimana lampiran SK yang dimaksud:

Ketua : Annas Sholikhin
Wakil Ketua : Adam Suwarto
Sekretaris : Zainul Arifin
Bendahara : Dewi Mumpuni

Anggota:
Achmad Hidayat
Rohadi Wicaksono
Muhammad Mustaqim
Eko Sadenar
dr. Syahar Gunawan
Fauzi Rosyad
Iswanto

JATAM sendiri merupakan wadah pengorganisasian petani yang mulanya dibentuk oleh MPM Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai implementasi dari spirit pembebasan kaum dhuafa-mustadh’afin serta jihad kedaulatan pangan. Pembentukan itu diikuti oleh MPM wilayah, daerah hingga cabang di masing-masing kecamatan.

About Author

Achmad Fuad Hasyim

Achmad Fuad Hasyim, pemuda kelahiran Pasuruan tahun '94, saat ini menjabat sebagai Ketua LIK PDM dan Ketua PDPM Kabupaten Pasuruan. Ia merupakan salah satu founder SinarMu.co

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *